Babinsa Koramil 06/KD Bersama Ketua 012 Semanan Bagikan Masker Gratis
Jakarta, Media Berita Online - Babinsa Koramil 06/Kalideres Kodim 0503/Jakarta Barat Serda Budi bersama Ketua RW 012, Kelurahan Semanan Horianto Utomo melaksanakan kegiatan bagi-bagi masker gratis, Kamis (24/3/2022).
Pembagian masker itu dilakukan di lingkungan Perum Taman Semanan Indah (TSI) kepada pengguna kendaraan yang tidak memakai masker.
“Kami membagikan masker terhadap warga pengguna kendaraan yang tidak memakai masker,” ujar pria yang akrab disapa Ahok saat dilokasi.
Disamping itu, pihaknya menghimbau agar masyarakat tetap melaksanakan dan mematuhi protokol kesehatan (prokes) Covid-19 dan selalu menjaga kebersihan lingkungan.
“Masyarakat kita imbau agar terus menjaga protokol kesehatan sesuai dengan anjuran pemerintah, agar terhindar dari penyebaran Covi-19," paparnya.
Ahok juga menjelaskan bahwa di tengah kondisi dan situasi pandemi Covid-19 yang masih berlangsung sampai dengan saat ini, semua pihak harus bekerjasama dan peduli.
"Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Koramil 06/KD Kodim 0503/JB bersama jajaran RW 012 atas kondisi dan situasi masyarakat ditengah mewabahnya Covid-19 saat ini," jelas Ahok.*Lk
Post a Comment